Kamis, 12 April 2012


 DAFTAR SITUS PALING BERPENGARUH DI DUNIA

Saya mau sharing informasi “Daftar Situs Paling Berpengaruh di Dunia” tapi saya minta agan/wati juga tambahkan situs-situs lain yang layak masuk di thread “Daftar Situs Paling Berpengaruh di Dunia” ini ya.
Karena saya kebetulan orang riset, maka kategori yang saya pakai untuk membuat daftar ini:
1. Jumlah member terdaftar situs tersebut
2. Jumlah pengunjung situs (termasuk yang terdaftar sebagai member)
3. Asal Negara pengunjung situs 
4. Pengaruh situs tersebut terhadap kebijakan suatu pemerintahan
5. Pengaruh situs tersebut terhadap member dan pengunjungnya
6. Peran situs dalam dunia internet
7. Jumlah page (halaman) yang di index oleh Google
8. Jumlah link dari situs lain ke halaman website tersebut
9. Rekomendasi dari situs pemeringkat lainnya
10. Mampu mengubah kebiasaan seseorang

Ini dia gan,

DAFTAR SITUS PALING BERPENGARUH DI DUNIA

1. Google.com
- Merupakan situs yang sudah menjadi kebutuhan dasar semua umat manusia di dunia. Hampir 99% pengguna internet dunia membuka Google terlebih dahulu sebelum mengunjungi situs lain

2. Facebook.com
- Dengan jumlah member yang hampir mendekati 1 Milyar (dapat membentuk suatu Negara) dan hampir semua produsen produk ternama dunia menggunakan halaman Facebook untuk berintetaksi dengan konsumennya, membuat Facebook menjadi identitas internet terbesar dalam sejarah yang menjadi suatu hal yang wajib dimiliki oleh seseorang. Pernah denger ada yang gak punya akun Facebook?

3. Wikipedia.org
- Pusat pengetahuan terbesar di dunia yang dapat menyajikan hampir segala jenis pengetahuan apapun yang ingin dicari oleh manusia. Wikipedia merupakan media demokrasi terbesar saat ini yang memungkinkan ratusan juta orang bermusyawarah untuk mengedit informasi secara bersamaan. 

4. Twitter.com
- Inilah situs yang telah mengambil alih peran SMS dan RSS Feeds. Twitter terkenal sebagai media dengan tingkat aktifitas tercepat di Internet, yang dalam sekejap saja dapat membuat orang terkenal dan dalam sekejap juga dapat membuat orang kehilangan segala-galanya.

5. YouTube.com
- Database Video terbesar di dunia yang telah mengubah peran Internet dalam kehidupan manusia. Jaman sekarang tidak cukup hanya melihat teks dan gambar karena Video mampu menyajikan segalanya! Saya rasa Briptu Norman sudah mengetahui rahasia ini dari awal.

6. Kaskus.us
- Komunitas online terbesar yang pernah ada di Indonesia. Bukan hanya karena forum jual belinya, tapi memang Kaskus udah menjadi ibukotanya komunitas internet Indonesia buat membahas segala hal. Dan ingat, apa yang jadi topik di Kaskus bisa dalam waktu cepat jadi isu nasional!

7. YouP**n.com
- Gak perlu saya jelasin lagi, tapi faktanya situs “dewasa” ini memang dikunjungi oleh ratusan juta orang per bulannya! 

8. Hotmail.com
- Hotmail merupakan salah satu pelopor webmail gratis pertama dan sampai saat ini masih menjadi webmail terbesar di dunia dengan jumlah pengguna lebih dari 330 juta orang 

9. Ebay.com
- Situs yang mengubah cara orang berjualan di Internet. eBAY mempelopori jual beli barang dengan sistem lelang. Masih merupakan situs jual beli barang terbesar di jagat maya dan konsepnya banyak diikuti oleh situs-situs lain.

10. Blogger.com (Blogspot)
- Sebelum dibeli Google, Blogger adalah salah satu pelopor konsep Blogging pertama. Dan sampai sekarang masih menjadi layanan blogging terbesar dan paling banyak digunakan di dunia. 

semoga bermanfaat bagi agan2 semua(di kutip dari berbagai sumber)

1 komentar:

  1. thank you for visiting my blog, hopefully my post useful to you

    BalasHapus